6 Destinasi Wisata Menarik di Bangkok

Konten [Tampil]
Salah satu negara di Asia Tenggara yang memili budaya dan alam yang indah yaitu Thailand. Negara ini menawarkan banyak destinasi wisata budaya dan sejarah yang memukau para wisatawan. Berikut ini 6 Destinasi Wisata Menarik di Bangkok yang perlu Anda ketahui. 

Bangkok, Thailand, merupakan salah satu destinasi wisata favorit para traveler dari berbagai penjuru dunia, tak terkecuali Indonesia. Terlebih, berbagai sumber mengatakan bahwa biaya hidup, seperti makan dan penginapan, di Ibu Kota Negeri Gajah Putih lebih murah 30 persen ketimbang di DKI Jakarta.



Namun begitu, terlepas dari benar-tidaknya kabar tersebut, Bangkok sejatinya memang memiliki banyak objek wisata menarik untuk dikunjungi, yang tentunya sangat sayang dilewatkan. Berikut enam di antaranya:


Royal Grand Palace

Royal Grand Palace merupakan salah satu Kompleks bangunan bersejarah yang luar biasa menakjubkan, yang lengkap dengan keunikan budayanya. Di tempat ini terdapat kediaman Raja-raja Thailand, serta pagoda yang dianggap paling suci di Negeri Gajah Putih, yakni Wat Phra Kaew.  Royal Grand Palace sendiri dibangun pada tahun 1782.

Untuk bisa menikmati keindahan Royal Grand Palace, para pengunjung diharuskan membayar 500 Bath atau kurang-lebih setara dengan Rp175.000. Selain itu, para pengunjug juga diwajibkan berpakaian rapi dan sopan.

Wat Pho

Wat Pho merupakan Kuil terbesar di Thailand, yang di dalamnya terdapat patung Buddha berbaring. Kuil ini berlokasi dekat dengan Royal Grand Palace, dan merupakan salah satu objek favorit para traveler di kancah wisata Bangkok. Di Wat Pho, Wisatawan diperbolehkan berfoto dengan latar patung Buddha berbaring tersebut, namun diwajibkan melepas alas kaki dan berpakaian sopan.

Mansion Vimanmek

Mansion Vimanmek disebut-sebut sebagai bangunan paling akbar di muka bumi yang keseluruhannya terbuat dari kayu jati emas. Di tempat ini, Wisatawan bisa melihat berbagai furnitur super antik, porselen, gelas-gelas kaca, foto-foto lawas, serta memoriabilia  dari Pemerintahan Kerajaan tahun 1868-1910.

artikel terkait : Green Wisata kebun Teh Kabawetan

Anda bisa masuk ke Mansion Vimanmek secara gratis jika lebih dulu berkunjung ke Royal Grand Palace. Sayangnya, Anda tidak diperkenankan melakukan dokumentasi apa pun, sebab ada larangan membawa Kamera atau Handphone ke tempat tersebut.

Siam Niramit Show Bangkok

Jika Anda tertarik untuk mencari tahu bagaimana kehidupan Masyarakat Thailand tempo dulu, maka di Siam Niramit Show Bangkok adalah tempatnya. Siam Niramit Show Bangkok merupakan tempat pertunjukan theater berdurasi 1,5 jam, yang dijamin membuat penonton takjub lewat penataan dekorasi apik, lighting, para pelakon professional, dan hewan-hewan yang membuat suasana kian terasa seperti di masa lampau.

Ada beberapa pilihan paket untuk bisa menikmati pertunjukan teather di Siam Niramit Show Bangkok. Paket pertunjukan tanpa makan malam + penjemputan berbiaya sebesar 1300 Baht (Dewasa), paket pertunjukan + makan malam senilai 1500 Baht (Dewasa), dan paket pertunjukkan + makan malam dan penjemputan seharga 1800 Baht (Dewasa).

Siam Ocean World Bangkok

Jika Indonesia memiliki Sea World, maka Thailand punya Siam Ocean World Bangkok yang merupakan akuarium terakbar di Asia Tenggara, dan memiliki lebih dari 30 ribu jenis biota laut. Di Siam Ocean World, Anda bisa merasakan sensasi di bawah laut dengan tema yang berbeda-beda. Menariknya, setiap 30 menit, pihak Siam Ocean World menyuguhkan beragam acara buatan, seperti memberi makan Ikan Hiu, Pinguin, dan lain-lain. 

Untuk bisa menikmati Siam Ocean World Bangkok, pengunjung diharuskan membayar tiket masuk sebesar 750 Baht atau kurang-lebih setara dengan Rp260.000.

artikel terkait : Wisata Keluarga Terlengkap di Jawa Timur 

Emporium Mall Bangkok

Emporium Mall adalah tempat cocok bagi Anda yang hobi berwisata sekaligus belanja. Di sini Anda bisa membeli berbagai barang dengan kualitas tinggi, dimulai dari perhiasan, produk kulit, pakaian branded, komputer, gadget, hingga peralatan rumah tangga. Lokasinya pun sangat strategis, tepatnya berada di jantung kota Bangkok, Sukhumvit. Tak cuma itu, di Emporium Mall, Anda juga bisa sekedar duduk-duduk santai sembari menikmati secangkir kopi dengan suasana yang menyenangkan.

No comments

Terimakasih ya, telah berkunjung di blog saya. Bila ada waktu luang saya sempatkan berkunjung balik. Semoga silaturrahim kita terjalin indah.