Persiapan Sebelum Melakukan Papsmear

Konten [Tampil]


Wanita ditakdirkan memiliki berbagai kelebihan yang tidak dimiliki oleh laki-laki. Anugerah indah itu adalah hamil, mengandung dan menyusui. Oleh karena itu wanita memiliki tingkat kerawanan terhadap kesehatannya sedikit lebih tinggi. 


Setiap bulan wanita wajib menghadapi kondisi emosional yang tak menentu. Ada siklus Haid yang sering membuat kondisi emosional wanita menjadi labil karena pengaruh hormonal. Kelainan siklus haid akan menyebabkan wanita mengalami ancaman berbagai penyakit yang cukup serius Dimulai dari yang ringan hingga berat. Misalnya keputihan, kanker serviks, kanker rahim, kista/miom. dll. 

Masalah body wanita  saja sangat komplit. Oleh karena memang wanita ditakdirkan istimewa dan harus di dukung oleh orang-orang disekitarnya seperti orang tua, suami, dan keluarga dekat untuk selalu mengingatkan mereka menjaga terus kesehatan badannya. 

Salah-satu pencegahan penyakit serius yang dialami oleh wanita adalah dengan pemeriksaan rutin di jangka waktu tertentu. Misalnya Pemeriksaan payudara, pemeriksaan vagina, mulut rahim dan sebagainya yang dapat mengatasi gejala sedini mungkin. 

Salah satunya adalah Papsmear yakni memeriksaan mulut rahim yang dapat mendeteksi gejala awal kanker serviks atau mulut rahim. 

Persipan yang harus dilakukan sebelum melakukan PApsmear

1. Tidak dalam keadaan menstruasi

Pemerikasaan Papsmear dilakukan saat kita dalam keadaan bersih, dianjurkan seminggu setelah menstruasi atau seminggu menjelang menstruasi. 

2. Tidak membersihkan vagina dengan obat atau pembersih apapun

Sebelum melakukan papsmear vagina tidak boleh terkontaminasi dengan berbagai cairan kimia lain karena akan mengganggu sel-sel serviks yang akan diperiksa. 

3. Tidak menggunakan Ventilaner

Jangan menggunakan pembalut harian atau ventilane yang juga dapat menganggu sel-sel serviks karena kandungan zat kimia yang terdapat di dalam ventilaner. 

4. Tidak melakukan hubungan suami istri 3 hari sebelum pemeriksaan.

Bagi Anda yang telah berkeluarga tunda dulu melalukan hubungan suami istri 3 hari sebelum melakukan papsmear. 

5. Tidak menggunakan alat kontrasepsi hormonal seperti suntikan, Pil, krim atau jeli selama dua hari sebelum pemeriksaan. 

Nah, kalau hal-hal diatas sudah kita hindari maka boleh saja kita melakukan tes papsmear. JAngan khawatir apabila pemeriksaan dilakukan oleh tenaga kesehatan yang berpengalaman. Selamat memeriksakan diri.



No comments

Terimakasih ya, telah berkunjung di blog saya. Bila ada waktu luang saya sempatkan berkunjung balik. Semoga silaturrahim kita terjalin indah.